Resep Masakan Ayam Semur

Resep Masakan Ayam Semur

Resep Masakan Ayam Semur
(Katakansaja.com) - Ayam semur merupakan salah satu masakan khas citarasa nusantara, dapat anda sajikan untuk kebutuhan menu makanan sehari-hari keluarga anda. atau menjadi pelengkap ilmu resep masakan anda.

Mari kita simak cara pembuatan ayam semur beserta bahan-bahan masakan yang dapat anda siapkan berikut ini :

Bahan :

  •  500 gram (kira-kira 1/2 ekor) ayam, potong menjadi 6 bagian, goreng sebentar hingga setengah matang
  • 300 gram (kira-kira 3 buah) kentang, potong agak besar, goreng hingga matang
  • 1000 ml (1 liter) air 100 ml Kecap Manis (kira-kira setengah gelas minum kecil)
  • 1 bungkus kaldu ayam Royco
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1/2 butir pala, diparut halus
  • 1/2 sendok teh lada putih bubuk
  • 2 sendok makan bawang merah goreng
  • 3 sendok makan minyak untuk menumis
  • 1 batang serai, dimemarkan.

Bumbu halus :
  • 5 siung bawang putih
  • 5 butir bawang merah
  • 2 cm jahe.
Cara memasak :
  •  Tumis bumbu halus bersama serai sampai harum.
  • Masukkan ayam, masak hingga menyatu dengan bumbu.
  •  Tambahkan kentang, Kecap Manis Bango, air, Royco, garam, gula, lada dan pala, masak dengan api kecil hingga air agak mengental.
  •  Tambahkan bawang merah goreng, aduk, masak sebentar lalu angkat dan sajikan.
  • Selamat menikmati , dapat anda sajikan, untuk 4 porsi.
Sekian ulasan resep masakan ayam semur ,selamat mencoba , Terima Kasih.
Previous Post
Next Post

post written by:

0 Comments: